Bandung Raya
Cegah Pelanggaran, Panwascam Katapang Bareng Stakeholder Lakukan Rakor Wastapkam Pemilu 2024
- Rabu, 6 Desember 2023 | 09:41 WIB
| Jumat, 8 Maret 2024 | 14:17 WIB
Mediakasasi.com, Kab. Bandung--
Kepala Dinas (Kadis) Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Bandung Zeis Zultaqwa menyebut dengan dimulainya peletakan batu pertama (ground breaking) pada hari ini, maka kami menargetkan untuk diupayakan pada tanggal 18 Oktober 2024 nanti RSUD Bedas Pacira bisa selesai dan dilaunching oleh Bupati Bandung.
Tahapan pembangunan RSUD Bedas Pacira tersebut berjalan dengan skema dua tahap dimana tahap pertama telah selesai pada 22 Desember 2023 berupa pematangan lahan sebanyak 1.640 meter persegi dan pembuatan TPT seluas 313 meter volume 1490 meter persegi.
Adapun tahap kedua berupa kegiatan pembangunan fisik melalui proses tender telah didapat pemenang ditargetkan akan rampung 18 Oktober 2024 dengan tengat waktu pelaksanaan selama 30 minggu dengan nilai Kontrak Rp 26 Milyar 47 Juta 486 Ribu Rupiah.
Menurutnya, pembangunan fisik RSUD Bedas Pacira ini sudah melalui perencanaan yang matang dimana akan dimulai awal tahun 2024 ini dan diupayakan paling telat penyelesaiannya sebelum tanggal 18 Oktober 2024.
Dirinya berharap keberadaan RSUD Bedas Pacira nantinya dapat dirasakan betul manfaatnya oleh masyarakat di wilayah Pasirjambu, Ciwidey, Rancabali (Pacira) dan sekitarnya.
"Karena apa? Karena masyarakat di wilayah Pacira nantinya akan semakin mudah dan dekat untuk mendapatkan akses layanan kesehatan yang merata dan berkualitas. Oleh sebab sebelumnya masyarakat Pacira pergi ke Soreang untuk berobat," jelas Zeis Zultaqwa.
Sementara itu, masyarakat wilayah Pacira sangat mengapresiasi keberadaan RSUD Bedas Pacira dalam upaya Pemkab Bandung memperluas jangkauan layanan kesehatan yang lebih merata dan berkualitas.
"Mewakili seluruh masyarakat Pacira, kami mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bupati Bandung dan seluruh element yang telah menghadirkan RSUD Bedas Pacira. Semoga ini menjadi bekal ibadah bagi bapak-bapak semua," tutup Kepala Desa Sukawening Kecamatan Ciwidey Kabupaten Bandung Hamdani Sukmana. *** ( Arif)
Bagikan melalui