Politik
Pilkada 2024 : PWI Jalin Kerjasama Dengan KPU Kabupaten Bandung
- Selasa, 25 Juni 2024 | 15:43 WIB
| Minggu, 13 Oktober 2024 | 17:57 WIB
Mediakasasi.com, Kab Bandung - Calon Bupati Bandung nomor urut 1 beserta tim koalisi rakyat ALUS PISAN juga tim pemenangan, berkunjung silaturahmi kepada tokoh agama yang pernah menjadi pungsianis partai Golkar, yang mana pada masa nya pernah menjabat sebagai Pengurus Desa (PD) partai Golkar.
Di sela padatnya jadwal kampanye,Sahrul Gunawan sebagai calon Bupati Bandung pada perhelatan Pilkada serentak 2024, beserta jajaran tim koalisi rakyat ALUS PISAN. Minggu, 13/10/2024, meluangkan waktunya untuk berkunjung silaturahmi kepada tokoh agama yang pernah menjadi pungsianis partai Golkar.
Menurut keterangan mantan ketua DPRD Kabupaten Bandung, H. Sugianto mengatakan kedatangan calon Bupati Bandung nomor urut 1, hanyalah silaturahmi biasa dan tidak ada unsur kampanye sebagai calon Bupati Bandung.
"Kegiatan ini hanyalah kunjungan silaturahmi biasa saja, dikarenakan kebetulan lewat dan sambil menunggu jam kunjungan yang berikutnya, apa salahnya kalau kita mampir silaturahmi kepada tokoh agama, Kiyai H. Deden Imam Gozali. S.Pd.I. dan kebetulan tokoh agama yang kita kunjungi ini, dulu nya pernah menjadi pungsianis Partai Golkar, sebagai Pengurus Desa (PD) partai Golkar," terang H. Sugianto.
Hal itu dibenarkan oleh Kiyai H. Deden Imam Gozali sebagai sesepuh pondok pesantren Bahrul Ulum, kampung Salamanjah Desa Mekarmaju kecamatan Pasirjambu.
"Memang benar apa yang di katakan oleh kang H. Sugianto, kedatangan calon Bupati Bandung, Sahrul Gunawan beserta tim , "tiada lain hanyalah sekedar silaturahmi saja, dan tidak ada unsur kampanye," jelasnya.
Lebih lanjut, Kiyai H. Deden Imam Gozali menegaskan "saya harap masyarakat,tolong jangan berprasangka buruk, Sahrul Gunawan beserta tim pemenangannya datang kesini hanyalah silaturahmi dan berbincang bincang masalah bagaimana konsep perekonomian pesantren agar lebih maju, selebih nya beliau meminta di do'a kan supaya maksud dan tujuannya menjadi bupati Bandung periode 2024 - 2029 dapat terkabul, lancar dan sukses," pungkasnya.
***(MK036).
Bagikan melalui