Nusantara
Haul Ulama Besar Nusantara di Pondok Pesantren Al-Turmudzi Semarang
- Jumat, 26 Juli 2024 | 10:54 WIB
| Minggu, 26 Januari 2025 | 13:18 WIB
Mediakasasi.com | Tanggerang--Rumah Sakit Hermina Serpong resmi meluncurkan layanan Poli Holistik Lavender, sebuah inovasi dalam bidang pengobatan integratif yang menggabungkan terapi konvensional dengan pengobatan tradisional berbasis herbal, jamu, dan akupuntur. Acara soft opening ini digelar pada Sabtu, 25 Januari 2025.
Acara tersebut, dihadiri oleh berbagai tokoh penting, seperti Lista Hurustiati, SH, MH (Pembina UMKM/Ketua Forum CSR Tangsel), dr. Prama Sesari Saraswati, MARS (Kabid Dinkes Tangsel), dan dr. Dian Elco Nora, M.Si (herb), dokter praktisi integrative medicine.
Layanan ini menjadi yang pertama di provinsi Banten dan Jabodetabek, dirancang untuk memberikan solusi holistik kepada pasien.
"Poli Holistik Lavender memberikan layanan pelengkap berupa terapi tradisional dalam satu gedung rumah sakit, seperti herbal, jamu, fitofarmaka, pijat aromaterapi, hingga bekam medik," ujar dr. Dian Elco Nora, M.Si (herb).
Direktur RS Hermina Serpong, dr. Taufan Primawan, MARS, menyampaikan, “Harapan kami, poli ini memberikan alternatif layanan kesehatan yang berkualitas, menggabungkan terapi konvensional dan tradisional untuk meningkatkan kualitas hidup pasien.”
Lista Hurustiati, SH, MH, turut mengapresiasi inovasi ini. “Ini terobosan yang membanggakan, memberikan kepercayaan lebih kepada pasien yang memilih pengobatan herbal. Semoga layanan ini berkembang dan dicontoh oleh rumah sakit lain.”
Sementerara menurut dr. Prama Sesari Saraswati, MARS, dari Dinas Kesehatan Tangsel, juga menambahkan, “Sinergi antara pengobatan konvensional dan tradisional ini sangat penting. Ini langkah maju dalam memajukan layanan kesehatan di Tangerang Selatan dan Banten.”
Poli Holistik Lavender RS Hermina Serpong menjadi pionir layanan integratif di kawasan ini, dengan harapan dapat menjadi role model bagi fasilitas kesehatan lainnya di Indonesia. (Bdi)
Bagikan melalui