| Senin, 30 September 2024 | 12:35 WIB
Mediakasasi.com, Kab Bandung - Ketua KPU Kabupaten Bandung, Syam Zamiat Nur Syamsi di dampingi Sekretaris nya datang menghadiri kegiatan Milangkala Desa Mekarmaju yang ke - 40.
Syam mengaku dirinya mendapat undangan langsung dari pemerintah Desa Mekarmaju melalui panitia pelaksana kegiatan Milangkala Desa Mekarmaju.
"Ini sudah menjadi satu kewajiban bagi saya, berhubung saya sendiri asli putra daerah atau warga Desa Mekarmaju. Jadi alangkah tidak elok nya apabila saya tidak hadir memenuhi undangan dari pemerintah desa yang sedang melaksanakan kegiatan Milangkala desa ini," terangnya.
Saya ucapkan terimakasih kepada pemerintah Desa Mekarmaju beserta jajaran panitia pelaksana yang telah mengundang kami (KPU) untuk hadir pada kegiatan milangkala Desa Mekarmaju yang ke - 40. Secara pribadi saya sangat mengapresiasi sekali dengan adanya kegiatan milangkala ini. Karena kegiatan ini sangatlah penting, selain untuk mengingat dan menghargai jasa jasa para pendiri pemerintahan desa Mekarmaju, juga dapat di jadikan ajang mempererat tali silaturahmi antara pemerintah desa bersama lembaga desa juga dengan warga masyarakat, sambungnya.
Kami, KPU Kabupaten Bandung selalu mendukung setiap kegiatan-kegiatan yang menunjang, memotivasi serta mengedukasi masyarakat mengenai tahapan proses penyelenggaraan Pilkada serentak tahun 2024. Karena ini sangatlah penting supaya warga masyarakat Desa Mekarmaju khususnya juga warga masyarakat kabupaten Bandung pada umumnya agar mengetahui kapan hari dan tanggal pelaksanaan pencoblosan atau pemilihan, berapa pasangan calon Gubernur dan wakil Gubernur Jawa Barat, dan Berapa Pasangan Calon Bupati/ Wakil Bupati Kabupaten Bandung yang ikut dalam pesta demokrasi Pilkada serentak tahun 2024, jelas Ketua KPU Kabupaten Bandung kepada para wartawan usai menghadiri kegiatan Milangkala Desa Mekarmaju yang ke 40, Minggu (29/9/2024).
Perlu kami beritahukan, bahwa kami (KPU) kabupaten Bandung telah melaksanakan kegiatan sosialisasi mengenai tahapan penyelenggaraan Pilkada serentak 2024. Dan sudah dilaksakan di 170 titik, mulai dari sekolah sekolah, baik negeri maupun swasta, Karang Taruna, lembaga juga yayasan serta tempat tempat yang kami anggap perlu di lakukan adanya sosialisasi, papar Syam Zamiat.
Dan saya berharap serta menghimbau kepada masyarakat agar memastikan dirinya apakah sudah terdaftar di DPT atau belum. Dan masyarakat harus mengetahui kapan tanggal pelaksanaan hari pencoblosan atau pemilihan, berapa pasangan calon gubernur dan berapa pasangan bupati kabupaten Bandung. Dan yang paling penting masyarakat harus datang ke TPS untuk melakukan pencoblosan atau memilih salah satu pasangan calon baik gubernur dan wakilnya juga mencoblos satu pasangan calon Bupati dan wakil Bupati dengan baik dan benar jangan sampai tidak syah, serta ikuti arahan panitia di TPS supaya pelaksanaan pemilihan berjalan dengan suksek tanpa ekses, pungkasnya.
***(Heri - MK).
Bagikan melalui