Bandung Raya
Langkah Nyata Tingkatkan Kualitas SDM Kabupaten Bandung, Bupati Bandung Luncurkan Program BESTI
- Senin, 8 Agustus 2022 | 11:58 WIB
| Kamis, 25 Agustus 2022 | 07:34 WIB
Kadisnaker Kabupaten Bandung H.Rukmana Hadir Dalam Acara bertajuk Bedas Coofe Festival 2022. (Foto : Arif)
Mediakasasi.com, Kab. Bandung--
Dengan mengedepankan konsep kolaborasi pentahelix bersama Disbudpar, Distan, Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Bandung kembali menggelar Job Fair 2022 yang dikemas dalam acara betajuk "Bedas Coofe Festival 2022", bertempat di Dome Bale Rame, Soreang, Rabu (24/08/2022) kemarin.
Job Fair ini digelar secara gratis, dengan melibatkan sekitar 10 perusahaan swasta dari berbagai sektor bidang usaha dengan target pembukaan lowongan kerja 500-an lebih.
"Insyaallah untuk tahun 2022 ini, kami telah mencanangkan target sebanyak 8 kali Job Fair yang akan berlangsung diberbagai wilayah, dengan konsep kolaborasi pentahelix," ungkap Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Bandung Rukmana.
Rukmana menambahkan, untuk perusahaan yang terlibat job fair kali ini berasal dari berbagai daerah baik dari Bandung, Jakarta, bahkan ada yang berasal dari Kalimantan. Sedangkan untuk salary (gaji) yang diterima para pencari kerja ini nantinya sesuai UMK Kabupaten Bandung.
Selain itu, sambung Rukmana, Disnaker Kabupaten Bandung juga menargetkan pengurangan angka pengangguran tahun 2022 ini dari 8,32 % ke angka 8,15 % dari jumlah angka angkatan kerja sebanyak 11,6 juta.
Berbagai klasifikasi lowongan kerja dibuka dalam job fair ini mulai dari lulusan SMA, SMK, dan sederajat sampai perguruan tinggi.
Untuk melengkapi persyaratan, Disnaker Kabupaten Bandung membuka layanan pembuatan kartu tanda pencari kerja atau AK1.
Adapun tata cara pendaftaran job fair ini adalah :.
1. Buka link karirhub.kemenaker.go.id atau App SISNAKER di Play Store
2. Klik daftar
3. Lengkapi profil dan simpan
Adapun berkas yang dilampirkan :
1. Fotokopi KTP
2. Fotokopi Ijazah
3. Fotokopi KK
4. Pas Foto 3×4 berwarna
Diakhir wawancaranya, Rukmana berharap, semoga sinergitas yang telah terbangun lewat konsep pentahelix ini adalah sebagai upaya optimal Pemerintah Kabupaten Bandung guna mengurangi angka pengangguran.***
Editor : Aripudin
Bagikan melalui